Kamis, 10 Maret 2011

Tugas dan tanggung jawab front office section

Sesuai dengan organisasi hotel pada umumnya di bagi menjadi beberapa departemen/bagian dan masing-masing mempunya lingkup pekerjaan tertentu sesuai dengan tanggung jawab masing-masing .

1.Front Office Manager
•Pimpinan kantor depan bertanggung jawab kepada pimpinan hote (General Manager.
•Bertanggung jawab dan mengawasi semua kegiatan operasional dan administrasi di front office.
•Memmbina kerja sama dengan departemen yang lain.
•Memperhatikan dan menyambut tamu penting (VIP) yang datang, maupun yang menginap di hotel.
•Melatih bawahan agar mampu memberikan pelayanan standar kepada tamu.

2.Asst F.O Manager
•Wakil pimpinan kantor depan bertanggung jawab kepada pimpinan kantor depan "F.O Manager".
•Membantu pimpinan dalam menyelesaikan pekerjaan.
•Menggantikan/mewakili pimpinan kantor depan bila berhalangan hadir.
•Menyiapkan dan memeriksa kamar untuk tamu penting (VIP).
•Mengkordinasi bawahan dan bekerja sama dengan bagian lain.
•Menerima keluhan tamu(complain) dan menyelesaikan masalah.

3.Secretary.
•Bertanggung jawab kpd F.O Manager.
•Membantu F.O Manager dalam Urusan kantor depan.
•Menerima sambungan telpon, baik keluar maupun kedalam, menerima tamu pimpinan.



4.Chief Reservation.
•Kepala pemesanan kamar bertanggung jawab kpd F.O Manager.
•Bertanggung jawab kelancaran operasional,administrasi dalam lingkungan pemesanan kamar.
•Melaporkan secara teratur laporan harian, mingguan, dan tahunan.
•Bekerja sama dengan bagian lain.

5.Chief Reception.
•Bertanggung jawab kepada wakil pimpinan kantor depan.
•Mengkordinasi dan partisipasi pada bagian persiapan, penerimaan tamu biasa atau VIP.
•Mengawasi semua kegiatan penerimaan, proses, dan laporan-laporan penerimaan tamu.
•Bekerja sama dengan bagian House Keeping yang menyangkut laporan situasi kamar (Room Report).

6.Chief Operator.
•Bertanggung jawab kepada Asst. F.O Manager.
•Mengawasi dan mengkordinasi semua kegiatan di telpon operator.
•Mengawasi dan bertanggung jawab kelancaran operasional administrasi di telepon operator.

7.Concierge/Bell Captain.
•Bertanggung jawab kepada Asst. F.O Manager.
•Mengawasi dan mengatur kordinasi pelayanan barang-barang tamu, engantar surat tamu, pesan tamu, telegram, dan telex tamu.
•Memberikan laporan harian barang bawaan tamu.

8.Chief Cashier.
•Bertanggung jawab kepada Asst. F.O Manager.
•Mengawasi dan mengkordinasi administrasi di kasir.
•Memberikan laporan administrasi harian, bulanan, dan tahunan .

Yah Itu Tanggung jawab dan tugas masing-masing pimpinan .
sebenarnya sih masih banyak lagi sampai bercabang-cabang , tapi hanya pimpinannya dlu yh nti anak buahnya nyusul . Hehehehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar